Pengembangan Kompetensi Melalui Jalur Pendidikan

Kepala BKPSDM Kota Lhokseumawe  Dr. M. Irsyadi, S.Sos, MSP didampingi Bidang Pengembangan Sumber Daya Manusia ASN menerima kunjungan dari  Sekolah Pascasarjana Universitas Syiah Kuala (USK) Banda Aceh yang diwakili oleh Dr. Faisal, S.Si., M.Sc selaku Koordinator Program Studi MPSPT SPs USK berserta TIM  di Ruang kerja Kepala BKPSDM Kota Lhokseumawe pada hari Kamis tanggal 11 Juli 2024.

Pertemuan ini dilaksanakan dalam rangka menindaklanjuti Nota Kesepahaman antara Pemerintah Kota Lhoksemawe dan USK tentang Kerjasama Tri Darma Perguruan Tinggi Nomor 050/7/NK/2023 dan Nomor B/005/UN11/HK.02.03/2023 dalam bentuk Perjanjian Kerjasama antara BKPSDM Kota Lhokseumawe dengan Sekolah Pascasarjana Universitas Syiah Kuala (USK) Banda Aceh tentang Penyelenggaraan Kelas Kerjasama Pendidikan Program Studi Magister Pengelolaan Sumber Daya Alam, Magister Administrasi Pendidikan, Magister Ilmu Kebencanaan, Magister Pendidikan IPA, Magister Pengelolaan Sumber Daya Pesisir Terpadu dan Magister Pengelolaan Lingkungan Sekolah Pascasarjana Universitas Syiah Kuala.

Bagi PNS yang berminat melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi, dapat memanfaatkan kesempatan baik ini dan dapat berkoordinasi dengan BKPSDM Kota Lhokseumawe.

Informasi lebih lanjut dapat diakses di link Info Pasca Sarjana Universitas Syiah Kuala